Dilihat dari beberapa statistik betapa pentingnya souvenir promosi untuk keberlangsung bisnis Anda dalam jangka panjang. Yang terpenting dalam souvenir promosi tersebut adalah dapat di gunakan oleh konsumen untuk keperluan sehari-hari. Dengan perkembangan yang ada, USB yang juga dikenal sebagai Flash Disk dulunya hanya dibeli untuk barang pribadi. Saat ini USB flashdisk bisa menjadi barang promosi dengan berbagai pilihan model yang unik dan lucu dengan berbagai variasi dan berbagai jenis bahan yang terpilih.
Fungsi USB flashdisk sebagai penyimpan data membuat barang ini biasanya dipilih untuk menyasar calon konsumen yang berasal dari kalangan pengguna komputer, khususnya karyawan perusahaan, mahasiswa, atau pelajar. Bentuknya yang ringkas memungkinkan USB flashdisk dibawa dan didistribusikan kepada calon konsumen dalam berbagai event yang melibatkan banyak calon konsumen, seperti saat pameran atau seminar.
Saat ini USB promosi tersedia dalam berbagai ukuran, bentuk, dan kapasitas, sehingga perusahaan dapat memilih jenis USB flashdisk yang sesuai untuk kebutuhan dan sasaran promosinya. USB flashdisk juga dapat didesain dalam bentuk atau kemasan yang unik, yang disesuaikan dengan merk atau produk perusahaan yang dipromosikan. Bentuk dan kemasan yang unik ini diharapkan dapat membuat calon konsumen yang menerima USB flashdisk tersebut menjadi tertarik untuk menggunakan secara terus menerus, sehingga meningkatkan peluang konsumen untuk selalu teringat kepada merk atau produk yang dipromosikan.